breaking news

Launching and Customer Appreciation Day Tropical Valley

January 24th, 2016
Launching and Customer Appreciation Day Tropical Valley
Event
0

Untuk memperkenalkan hunian tipe terbaru ke masyarakat luas, pada Minggu, 24 Januari 2016 kemarin, CitraGrand City menggelar Launching and Customer Appreciation Day Tropical Valley yang bertajuk “Colorful Party”.

“Acara apresiasi yang kami gelar ini merupakan bentuk perhatian management CitraGrand City kepada para konsumen yang telah memilih Tropical Valley sebagai hunian maupun investasi masa depan mereka. Selain itu tujuan acara malam ini juga sebagai ajang untuk memperkenalkan hunian tipe terbaru kami di Tropical Valley yaitu Banyan dan Bismarkia,” Ujar Gunadi Wirawan selaku Project Director CitraGrand City.

Gunadi juga mengungkapkan bahwa acara ini digelar dengan tujuan agar antara para warga dan calon warga Cluster Tropical Valley bisa saling bersilahturahmi agar nantinya bisa lebih dekat dan akrab.

Gunadi juga mengungkapkan bahwa Cluster Tropical Valley ini merupakan cluster yang dibangun dengan konsep EcoHome yang merupakan salah satu bentuk realisasi dari program EcoCulture. “Seluruh hunian di CitraGrand City ini dibangun dengan konsep EcoHome yaitu hunian yang berwawasan lingkungan,” tambah Gunadi.

Semakin menambah added value Tropical Valley, Gunadi juga memaparkan beberapa keunggulan dari Cluster Tropical Valley diantaranya adalah “Cluster ini terletak di kawasan pusat bisnis dan komersial CitraGrand City, Investasinya juga menjanjikan karena lokasinya berada di jalur akses langsung menuju ke Jl. Soekarno Hatta, Demang Lebar Daun dan Bandara SMB, Cluster Tropical Valley ini juga merupakan bagian dari hunian dengan konsep EcoHome yang merupakan hunian sehat berwawasan lingkungan, memiliki konsep Single Gate System, 24 Hours Security, Infrastruktur dan utilitas rapi di bawah tanah dan memiliki taman penghijauan yang sangat luas, jadi lingkungannya asri” ujar Gunadi.

“Dan yang terakhir, kami juga menyediakan layanan purna jual Customer Care dan Posko 24 Jam pertama di Palembang yang siap melayani Anda setiap hari. Jadi hidup semakin aman dan nyaman tinggal di CitraGrand City,” tambah Gunadi.

Memasuki acara puncak, Andi Lala selaku Deputy of General Manager CitraGrand City memberikan beberapa paparan mengenai progress pembangunan di Tropical Valley yang akan selesai sesuai dengan schedule yang telah direncanakan. “Pembangunan Tropical Valley ini kami bangun serentak dan saat ini sudah mulai memasuki pekerjaan atap, kemudian dari aspek infrastruktur juga sudah ada jalan kerja yang bagus.” Tambah Andi.

Selain itu dalam pagelaran acara yang diadakan di Family Club @Somerset East ini dan dihadiri oleh kurang lebih 150 orang, Andi juga mengungkapkan bahwa para penghuni Blok SA dan SB merupakan warga-warga yang beruntung. “Tropical Valley ini merupakan cluster dengan harga yang paling terjangkau di CitraGrand City. Per Februari para Bapak/ Ibu sudah bisa merasakan kenaikkan harga yang cukup significant. Tidak perlu menunggu bertahun-tahun untuk kenaikkan harga investasi di Tropical Valley ini. ”

Serangkaian acara entertainment seperti penampilan dancers, accoustic band, kuis dan games interaktif, makan malam bersama, magician perform dan Sriwijaya Muay Thai Camp Demo (salah satu fasilitas olahraga beladiri CitraGrand City) serta pembagian doorprize, berhasil melengkapi kemeriahan pagelaran Launching dan Malam Apresiasi Customer kemarin.

WhatsApp