CitraRaya merupakan pengembangan kota terpadu terbesar oleh Ciputra Group, dengan luas pengembangan sebesar 2.760 Ha. Kota mandiri yang terletak di Tangerang ini dimulai dari tahun 1994 dan telah mengalami pertumbuhan yang sangat pesat, membuat CitraRaya sebagai satu Regional and Business Center yang kuat di Cikupa, Tangerang. Telah hadir ratusan fasilitas pendidikan, rekreasi, kesehatan, agama dan retail untuk memenuhi semua kebutuhan warga di dalam dan sekitarnya. Kawasan CitraRaya ini semakin meningkat dengan pembaharuan komitmennya untuk mengedepankan konsep kota yang berkesinambungan, melalui peluncuran program EcoCulture di tahun 2011.
Kini, di CitraRaya telah berdiri lebih dari 42 cluster perumahan dan 1.800 unit komersial, dengan jumlah penduduk yang melebihi 60.000 kepala keluarga.