CitraGarden Serpong merupakan proyek pengembangan terbaru dari Ciputra Group dengan konsep Green Development di atas rencana total lahan seluas 350 Ha. Proyek baru saja melakukan penandatangan perjanjian kerja sama dengan PERUMDAM Tirta Kerta Raharja (TKR) untuk penyediaan dan pelayanan air minum. Perjanjian ini ditandatangani oleh Edwin Hari Wardhana selaku Associate Director Ciputra Group dan Sofyan Sapar selaku Dirut PERUMDAM TKR. Acara ini turut dihadiri oleh jajaran management kedua belah pihak serta tamu undangan. Hal ini menjadi wujud komitmen Ciputra untuk terus meningkatkan pelayanan kepada penghuni terutama dalam penyediaan dan pelayanan air minum.
Edwin Hari Wardhana menjelaskan bahwa “Penandatanganan perjanjian kerja sama dengan PERUMDAM TKR ini merupakan tonggak penting bagi Ciputra untuk memenuhi kebutuhan para penghuni dan masyarakat. Mengingat air bersih dan sehat menjadi kebutuhan sehari-hari yang harus diperhatikan kualitasnya.” Di kesempatan ini, Edwin juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung kelancaran acara penandatangan. Ciputra berharap upaya penyediaan air minum ini akan memberikan dampak positif tak hanya bagi penguni tetapi untuk masyarakat luas.
Pihak PERUMDAM TKR mengungkapkan hal yang senada bahwa perjanjian ini menjadi langkah penting guna meningkatkan kualitas lingkungan dan kesehatan di kawasan CitraGarden Serpong. “Setelah melakukan survei dan analisa, kami bersedia dan siap merealisasikan pemenuhan kebutuhan air bersih di CitraGarden Serpong” Ujar Sofyan Sapar selaku Dirut PERUMDAM TKR.
Dengan suksesnya penandatangan perjanjian ini, Ciputra Group kembali menegaskan komitmennya untuk menciptakan lingkungan yang nyaman dan sehat bagi penguni dan masyarakat. Konsep pengembangan Green Development dari CitraGarden Serpong sendiri telah mengikuti konsep pengembangan berkelanjutan EcoCulture yang diusung oleh PT Ciputra Residence. Konsep EcoCulture bertujuan menyediakan hunian ramah lingkungan yang sempurna. Pembangunan kawasan hunian, area komersial, infrastruktur dan penataan jalan utama selalu mengedepankan aspek lingkungan. Mulai dari pembuatan jalur pejalan kaki, penyediaan ribuan lubang biopori untuk resapan air tanah, penggunaan lampu hemat energi LED hingga memperbanyak penghijauan di kawasan.
Tak hanya itu, masih banyak keunggulan lainnya dari CitraGarden Serpong yakni lokasi berjarak hanya 1 menit dari Stasiun KRL Cisauk yang sudah terkoneksi dengan Terminal Intermoda (hub transportasi) dan hanya berjarak 10 menit dari AEON Mall, Universitas Atma Jaya, dan Universitas Prasetya Mulya. Fasilitas lengkap dan lokasi yang strategis ini membuat CitraGarden